Pesan Rahbar

Home » » Para Habib Muda Dukung Jokowi-Ma’ruf Amin di Pilpres 2019

Para Habib Muda Dukung Jokowi-Ma’ruf Amin di Pilpres 2019

Written By Unknown on Monday, 24 September 2018 | 23:31:00

Cawapres Maruf Amin terima tamu para habaib muda. (Foto: Merdeka.com/Ahda Bayhaqi)

Calon wakil presiden KH Ma’ruf Amin menerima tamu para habaib muda di kediamannya, Jalan Situbondo, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (24/9). Dia menyebut para habib muda itu yang meminta menemui dirinya.

“Kita kan mengadakan pertemuan habib ini ingin bertemu dengan saya terutama yang agak muda, yang tua sudah saya temui di beberapa tempat tadi habib muda ingin bertemu,” kata Ma’ruf di rumahnya, Jalan Situbondo, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (24/9).

Ma’ruf mengaku mendapatkan dukungan dari para ulama muda itu. Para habib, kata dia, mengikhlaskan ‘hijrah’ dari jalur kultural menjadi struktural mengejar kursi wakil presiden.

Dimana sebelumnya, Ma’ruf berjuang di jalur kultural sebagai Rais Aam Nahdlatul Ulama (NU) dan Ketum Majelis Ulama Indonesia. Ma’ruf mengklaim mendapatkan dukungan karena bakal berperan untuk kepentingan yang lebih luas.

“Sekarang saya akan berkiprah untuk kalangan yang lebih luas bangsa dan negara sehingga saya harus menghabiskan upaya saya energi saya untuk sesuatu yang lebih besar, semua ulama mendukung,” ujarnya.

Adapun salah satu habib muda yang bertamu ke kediaman Ma’ruf adalah Habib Salim bin Ahmad bin Jindan. Selain itu, pagi ini Ma’ruf juga menemui politisi Golkar Nusron Wahid. Kedatangannya dalam rangka mengklarifikasi dukungan kelompok Relawan Nusantara (RelaNU) yang dia inisiasi saat Pilkada DKI Jakarta.

(Merdeka/Suara-Islam/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: