Pesan Rahbar

Home » » Yaman Punya Ratusan Roket Tochka dan Puluhan Rudal Balistik

Yaman Punya Ratusan Roket Tochka dan Puluhan Rudal Balistik

Written By Unknown on Saturday 12 September 2015 | 03:30:00


Seorang aktivis Arab Saudi dalam akun twitternya akhir-akhir ini menyingkap jumlah korban yang berjatuhan dari pihak Saudi dan koalisinya dalam perang Yaman.

Sebagaiamana yang diberitakan oleh Yamanat, Mujtahid seorang aktivis Arab Saudi dalam akun twitternya menyingkap bahwa para pejabat militer Amerika Serikat telah memberi tahukan kepada pihak Arab Saudi bahwa Ansharullah memiliki rudal-rudal yang jumlahnya dua kali lipat dari yang dikira.

Mujtahid mengatakan, “Rudal-rudal Tochka yang dimiliki oleh militer Yaman dapat menjangkau jarak lebih dari 70 kilo meter dan menampung hulu ledak seberat 600 kilo gram. Ledakan yang dihasilkan tembakan rudal-rudal tersebut cukup besar. Rudal-rudal itu memiliki sistem navigasi internal dan rasio kesalahan navigasinya hanya 150 meter. Diperkirakan jumlah rudal-rudal tersebut lebih dari ratusan di Yaman.”

Selain itu ia juga membagikan informasi rahasia tentang dimilikinya 30 rudal balistik jenis BM25 Musudan buatan Korea Utara. Berat rudal tersebut 12 ton, panjang 12 meter dan ketebalannya 1.5 meter. Rudal balistik tersebut bisa menjangkau jarak 4000 kilo meter dan hulu ledak yang dimuat seberat 1500 kilo gram. Menurut yang diinformasikannya, sekitar 30 rudal balistik jenis ini dimiliki oleh Yaman.

Mujtahid mengatakan, “Rudal-rudal ini tidak akan digunakan untuk melawan Arab Saudi dalam waktu dekat. Karena Yaman menjadikannya sebagai solusi terakhir jika Arab Saudi tidak menghentikan serangan mereka.”

Begitu juga Mujtahid dalam akun Twitternya menyingkap jumlah korban dari pihak Arab Saudi dan koalisinya dalam perang Yaman mencapai 300 orang yang tewas dan 1000 orang yang terluka.

Apakah Arab Saudi akan terus maju? Saat ini juga Arab Saudi dan koalisinya tidak mempunyai strategi untuk langkah-langkah berikutnya.

(Shabestan/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: