Pesan Rahbar

Home » » Pendapat Al-Qur’an Tentang Penyerahan Amalan kepada Imam Zaman afs

Pendapat Al-Qur’an Tentang Penyerahan Amalan kepada Imam Zaman afs

Written By Unknown on Monday 27 June 2016 | 01:06:00


Al-marhum Allamah Thaba Thaba’i dalam tafsirnya Al-mizan mengatakan bahwa segala amalan yang dilakukan manusia, baik maupun buruk, maka Allah, Rasulullah dan orang-orang mukmin akan menyaksikan hakikat amal baik atau amal buruk tersebut.

Shabestan News Agency, dinukil dari yayasan Mahdi Al-maw’ud afs di provinsi Tehran bahwasanya mengenai permasalahan Imam Zaman afs dan keghaibannya selalu dihinggapi banyak pertanyaan, dimana dalam kesempatan ini salah satu persoalan tersebut akan dibahas.


Apakah Al-Qur’an telah menetapkan bahwa Imam Zaman afs dapat melihat seluruh amalan-amalan kita?

Untuk menjawab pertanyaan ini kami akan mengutip firman Allah swt yang mengatakan Dan katakanlah, “Beramallah kalian, maka Allah akan melihat amal kalian begitu juga Rasul-Nya dan orang-orang mukmin”, dalam ayat lainnya Allah swt mengatakan “Wahai Nabi! Sesungguhnya kami mengutusmu untuk menjadi saksi”, “Dan bagaimanakah, jika kami mendatangkan seorang saksi (Rasul) dari setiap umat dan kami mendatangkan engkau (Muhammad) sebagai saksi atas mereka”.

Al-marhum Allamah Thaba Thaba’i dalam tafsirnya Al-mizan mengatakan bahwa segala amalan yang dilakukan manusia, baik maupun buruk, maka Allah, Rasulullah dan orang-orang mukmin akan menyaksikan hakikat amal baik atau amal buruk tersebut.

Abu Bashir menukil sebuah riwayat dari Imam Shadiq as yang mengatakan bahwa “pada setiap tengah malam seluruh amalan-amalan manusia, baik amal dari orang baik maupun fasiq akan dihadapkan kepada Rasulullah saww, sebagaimana yang dimaksud dalam surat At-taubah ayat 105”, selain itu para mufassirin dalam menafsirkan surat Al-Qadr baik dengan dalil ‘aqli maupun naqli mereka menjelaskan bahwa malaikat turun ke bumi untuk mendatangi Imam Zaman afs dimana untuk menyerahkan perkara hamba-hamba.

(Shabestan/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: