Pesan Rahbar

Home » » Seluruh Imam Masjid Bahrain Kecam Pelarangan Salat Jumat

Seluruh Imam Masjid Bahrain Kecam Pelarangan Salat Jumat

Written By Unknown on Sunday, 14 August 2016 | 23:03:00


Seluruh imam masjid Bahrain kecam kerasa pelarangan salat Jumat di kawasan Al-Darraz.

Menurut para imam masjid Bahrain ini, sebagaimana dirilis oleh Mir’at Al-Bahrain kemarin, pelarangan salat Jumat di kawasan Al-Darraz ini adalah sebuah tindak kriminal dan kezaliman yang ingin membidik salah satu syiar yang menjelaskan jati diri sebuah masyarakat Islam.

Para imam masjid Bahrain ini menekankan, aksi melarang imam Jumat untuk menegakkan salat Jumat di Masjid Imam Shadiq as dan mencegah warga mengikuti salat Jumat selama beberapa minggu berturut-turut membuktikan bahwa rezim Al Khalifah sengaja membidik warga Syiah dan melakukan kelaliman sektarian.

Masjid Imam Shadiq as adalah tempat pelaksanaan salat Jumat terbesar untuk warga Bahrain. Rezim Al Khalifah telah melarang imam Jumat untuk menggelar salat Jumat di masjid ini selama empat minggu berturut-turut.

Untuk itu, banyak warga Bahrain menggelar demonstrasi protes di barat Manama kemarin.

Para demonstran Bahrain ini mengecam keras aksi pelarangan salat Jumat yang telah dilakukan oleh rezim Al Khalifah tersebut.

Mereka juga membawa poster dan foto-foto Ayatullah Syaikh Isa Qasim selama aksi demonstrasi berlangsung.

Dalam spanduk yang digelar para demonstran, mereka mengecam aksi bungkan lembaga-lembaga internasional terutama PBB dalam menghadapi tindakan-tindakan represif Al Khalifah terhadap warga Syiah Bahrain.

(Mir’at-Al-Bahrain/Shabestan/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: