Pesan Rahbar

Home » » Derek di Masjid Al-Haram Roboh

Derek di Masjid Al-Haram Roboh

Written By Unknown on Monday 24 October 2016 | 22:52:00

Musibah serupa tahun lalu menewaskan 111 jamaah haji dan melukai lebih dari 200 lainnya.

Sebuah derek dipakai dalam proyek perluasan Masjid Al-Haram di Kota Makkah, Arab Saudi, roboh. Tidak ada korban tewas atau luka dalam insiden ini. (Foto: Okaz)

Sebuah derek di Masjid Al-Haram di Kota Makkah, Arab Saudi, roboh. Derek dipakai dalam proyek perluasan masjid paling disucikan oleh kaum muslim sejagat itu jatuh di luar masjid, seperti dilansir Saudi Gazette kemarin.

Mengutip seorang sumber, Saudi Gazette melaporkan derek itu jatuh menimpa sebuah kantor dokumentasi dan merusak tembok bangunan. Tapi tidak ada korban tewas atau luka dalam musibah ini.

Musibah serupa terjadi saat musim haji tahun lalu ketika sebuah derek raksasa ambruk di dalam Masjid Al-Haram. Insiden ini menewaskan 111 jamaah haji dan mencederai lebih dari 200 orang lainnya.

Akibat tragedi ini, Saudi Binladin Group, perusahaan konstruksi bertanggung jawab dalam proyek perluasan Masjid Al-Haram, dikenai sanksi sebelum akhirnya dicabut tahun ini.

Dua pekan setelah insiden itu, terjadi tabrakan arus jamaah haji saat pelemparan jumrah di Kota Mina, menewaskan lebih dari 2.400 orang.

(Okaz/Saudi-Gazette/Al-Balad/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: