Pesan Rahbar

Home » » Rakyat Yaman Gelar Demonstrasi “Ledakan Amarah”

Rakyat Yaman Gelar Demonstrasi “Ledakan Amarah”

Written By Unknown on Tuesday 11 October 2016 | 20:43:00


Dalam rangka mengecam kejahatan keji Arab Saudi, rakyat Yaman menggelar demonstrasi “Ledakan Amarah” di kota Shan‘a kemarin.

Dirilis Al-Masirah kemarin, puluhan ribu warga Yaman menggelar demonstrasi di Jalan Al-Sittin Selatan bertepatan di hadapan Markas Besar PBB di Shan‘a.

Para demonstran mengecam kejahatan jet-jet tempur Saudi-Amerika di Shan‘a yang telah merenggut nyawa dan melukai 800 orang warga sipil Yaman.

Para demonstran mengibarkan spanduk-spanduk yang berisi tulisan “mereka diam menghadapi kejahatan dan konspirasi Arab Saudi”, kejahatan-kejahatan mereka tidak akan dibiarkan begitu saja”, dan “kejahatan ini adalah kejahatan Amerika dan Israel yang dilakukan oleh tangan Arab Saudi”.

Para demonstran menentang kehadiran Amerika di tanah Yaman dan menegaskan bahwa “revolusi amarah” mereka telah berubah menjadi “ledakan amarah”.

“Kejahatan Arab Saudi ini akan meningkatkan kekuatan Yaman,” tutur Abdul-Hadi Hasan, salah seorang minoritas Sudan yang bermukim di Yaman.

Menurut Dr. Tamin Al-Syam, juru bicara Kementerian Kesehatan Yaman, menegaskan bahwa para agresor Saudi ini telah melampaui garis merah.

Al-Syam menuntut supaya kejahatan Arab Saudi ini dijawab tegas serta PBB menentukan sikap yang tegas.

Asosiasi Ulama Yaman juga meminta kepada seluruh rakyat Yaman supaya membanjiri medan-medan perang untuk melawan Arab Saudi. Mereka mewajibkan jihad terhadap siapa pun yang memiliki kemampuan untuk mengangkat senjata.

Markas para pengikut Imam Syafi‘i juga menegaskan, kesyahidan dan penderitaan yang dialami oleh ratusan warga Yaman akibat serangan jet-jet tempur Saudi baru-baru ini maniscayakan seluruh Muslimin dunia bangkit untuk membantu rakyat yaman dan menghentikan agresi Al Saud.

(Al-Masirah/Shabestan/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: