Pesan Rahbar

Home » » AS Pertimbangkan Pengiriman Lebih Dari 1000 Pasukan ke Suriah

AS Pertimbangkan Pengiriman Lebih Dari 1000 Pasukan ke Suriah

Written By Unknown on Friday 17 March 2017 | 02:06:00

US soldier during Raqa offensive.

Menteri Pertahanan AS Jim Mattis dan Gedung Putih kabarnya sedang mempertimbangkan usulan dari Komando Pusat untuk mengirim 1.000 tentara lagi ke Suriah bagi mempercepat ‘memerangi’ kelompok Takfiri ISIL di Raqqa.

Proposal, pertama kali dilaporkan Rabu (15/3) oleh The Washington Post, memerima saran dari komandan Angkatan Darat Jenderal Joseph Votel, yang berbicara bulan lalu saat berkunjung ke wilayah terhadap kebutuhan dukungan artileri dan logistik untuk serangan mendatang oleh Pasukan Demokratik Suriah dukungan AS pada kubu ISIL, Raqqa.

Jika disetujui oleh Mattis dan Presiden Donald Trump, pasukan tambahan kemungkinan akan berasal dari campuran pasukan dari Angkatan Darat ke-82 Airborne Division dan Unit Marinir Ekspedisi 24, yang sedang di atas kapal menuju Mediterania, Military.com melaporkan.

Pekan lalu, Departemen Pertahanan mengumumkan bahwa tambahan 2.500 tentara konvensional, termasuk pasukan Divisi Combat Team 2 Brigade Airborne ke-82 berbasis di Fort Bragg, North Carolina, sedang dikirim ke Kuwait di mana mereka akan siaga untuk kemungkinan dikerahkan baik ke Irak atau Suriah untuk mendukung pasukan lokal menghadapi ISIL.

Sekitar 1.700 pasukan ke 2 BCT dari Batalion 82 yang sudah di Kuwait dan Irak sedang memberikan latihan, saran dan membantu peran dengan Pasukan Keamanan Irak.

(The-Washington-Post/Islam-Times/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: