Pesan Rahbar

Home » » Haul Almarhum Ayatullah Vaez Tabasi Digelar di Haram Suci Razavi

Haul Almarhum Ayatullah Vaez Tabasi Digelar di Haram Suci Razavi

Written By Unknown on Sunday, 12 March 2017 | 19:16:00


Acara haul almarhum Ayatullah Vaez Tabasi, kawan seperjuangan Imam Khomeini, Pemimpin Besar Revolusi Islam Iran atau Rahbar yang juga mantan Perwalian Haram Suci Razavi, digelar oleh Wakil Wali Fakih di Khorasan Razavi dan Dewan Tinggi Hauzah Ilmiah, di Makam Suci Imam Ridha as.

Astan News melaporkan, dalam acara yang dihadiri oleh Wakil Wali Fakih di Provinsi Khorasan Razavi, Perwalian Haram Suci Razavi, Gubernur Khorasan Razavi, Walikota Mashhad, para ustdaz, para pelajar agama, peziarah dan warga sekitar Haram Suci Razavi di Serambi Imam Khomeini, Hujatulislam Shojaei dan Hashem Roughani, qari internasional Iran melantunkan kalam suci Al Quran dan dilanjutkan dengan pembacaan syair duka oleh Qane dan Maherkhesar.

Hujatulislam Mohsen Kazerooni di acara itu dalam ceramahnya menyinggung kedudukan tinggi ulama di masa keghaiban Imam Mahdi af dan menuturkan, para Nabi membimbing manusia dari kegelapan menuju cahaya terang benderang dan ulama pada hakikatnya adalah pelanjut misi kenabian.

Anggota Majelis Khobregan (Dewan Pakar Kepemimpinan Iran) itu menilai ulama sebagai penghidup spiritualitas di tengah masyarakat.

Ia menjelaskan, sejarah membuktikan, para Nabi termasuk tokoh-tokoh paling berpengaruh sepanjang sejarah dan jika hari ini umat manusia mengenal akhlak, spiritualitas dan kemanusiaan itu karena berkat ajaran-ajaran para Nabi Allah.

Hujatulislam Kazerooni mengatakan, orang-orang yang menyesatkan umat manusia dari jalan hidayah ke jalan kegelapan layaknya para pembunuh kemanusiaan.

Ia menambahkan, ulama agama adalah pelanjut jalan hidayah yang ditunjukkan oleh para Nabi dan washinya. Ulamalah yang menyelamatkan manusia dari materalisme ke spiritualitas dan membimbing mereka dari kehinaan menuju kebahagiaan.

Menurut Kazerooni, masalah Wilayah dapat dibuktikan kebenarannya dari sudut pandang fikih dan menerangkan, para fakih adalah penjaga hukum Tuhan di tengah masyarakat. Selama fikih yang menyadarkan diterapkan dalam setiap urusan manusia, hal itu akan membawa keberkahan yang melimpah. Kekuatan dan keberhasilan Revolusi Islam Iran berhutang pada kefakihan Imam Khomeini dan Rahbar.

Hujatulislam Kazerooni menilai kemajuan-kemajuan yang dicapai Haram Suci Razavi adalah buah dari kefakihan almarhum Ayatullah Vaez Tabasi.

“Perkembangan dan pertumbuhan Haram Suci Razavi selama Ayatullah Tabasi memimpin setara dengan seribu tahun dan masalah ini adalah berkah yang diperoleh oleh seorang fakih,” ujarnya.

Kazerooni mengungkapkan, Ayatullah Vaez Tabasi adalah orang yang hidup sederhana, ikhlas dan tawadhu.

Ayatullah Tabasi, katanya, sangat mencintai Imam Maksum as khususnya Imam Ali bin Musa Al Ridha as dan ia memberikan pelayanannya dengan ketulusan dan tanpa keinginan untuk menunjukkan kepada orang lain.

Ayatullah Vaez Tabasi meninggal dunia pada 14 Esfand 1394 Hs atau 4 Maret 2016 setelah menghabiskan umur penuh berkahnya di jalan perjuangan dan kerja keras tak kenal lelah dengan menjadi pelayan Makam Suci Imam Ridha as.

(Astan-News/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: