Pesan Rahbar

Home » » Serambi Zahra Akan Diresmikan di Hari Wiladah Putri Nabi Saw

Serambi Zahra Akan Diresmikan di Hari Wiladah Putri Nabi Saw

Written By Unknown on Monday, 20 March 2017 | 18:09:00


Kepala Departemen Hubungan Masyarakat dan Media Haram Suci Razavi mengabarkan peresmian Serambi Zahra sa bersamaan dengan hari kelahiran Putri Nabi Muhammad Saw itu.

Astan News melaporkan, Mohammad Amin Tavakolizadeh, Kepala Departemen Humas dan Media Haram Suci Razavi mengatakan, dengan maksud untuk menciptakan ruangan beratap di bawah permukaan tanah untuk kenyamaan para peziarah, proyek pembangunan Serambi Zahra dengan fondasi seluas 2.200 meter persegi dimulai pada tahun 1387 Hs (2009) dan atas penegasan Perwalian Haram Suci Razavi, proses pembangunan tersebut dipercepat dan diupayakan oleh para insinyur lembaga pembangunan dan pengembangan Haram Imam Ridha as, supaya bisa diresmikan pada hari kelahiran Sayidah Fathimah Zahra sa.

Tavakolizadeh menambahkan, sejumlah banyak fasilitas kenyamanan dan pelayanan bagi peziarah di sediakan di serambi ini di antaranya tempat untuk berwudhu, lift, elevator dan jalan penghubung dengan Serambi Syeikh Hor Amoli.

Kepala Departemen Humas dan Media, Haram Suci Razavi menegaskan, atas kebijakan Perwalian Haram Suci Razavi, serambi ini akan dikhususkan untuk kalangan perempuan dan seluruh pelayanan yang ada mulai dari penyimpanan sepatu, kebersihan hingga yang lainnya akan dilakukan oleh para pelayan perempuan.

(Astan-News/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: