Pesan Rahbar

Home » » Melawan Hawa Nafsu Dengan Rasa Lapar dan Haus

Melawan Hawa Nafsu Dengan Rasa Lapar dan Haus

Written By Unknown on Monday, 29 May 2017 | 16:09:00


Rasul saww bersabda “perangilah nafsu yang ada dalam diri kalian dengan rasa haus dan rasa lapar, dimana pahala dari hal ini ialah sama dengan berperang di jalan Allah swt.”

Shabestan News Agency, diriwayatkan dari Imam Ali as bahwasanya beliau as berkata “jangan kalian berkata Ramadhan, karena kalian tidak mengetahui apa itu Ramadhan, dan jika seseorang mengatakannya, maka ia harus bersedekah dan berpuasa, sebagaimana yang Allah swt isyaratkan maka ucapkanlah bulan Ramadhan.”

Di antara amalan yang penting di bulan yang agung ini ialah mengenal hakikat bulan ini, dimana Allah swt mengajak manusia untuk menjadi tamunya di bulan yang agung ini, sehingga bulan ini disebut dengan dengan bulan jamuan, setelah kita mengetahui makna dari puasa dan hubungannya dengan jamuan Ilahi maka pada saat itu juga kita akan berupaya dan berusaha untuk memperoleh keikhlasan dalam berperilaku yang sesuai dengan keridhaan Ilahi.

Ketika berpuasa kita menahan lapar dan haus seharian penuh, namun semua ini memiliki faedah yang tidak terkira, dimana rasa lapar adalah untuk menyempurnakan jiwa dan mengenal Allah swt, dalam riwayat banyak disebutkan tentang keutaamaan rasa lapar saat berpuasa.

Diriwayatkan dari Rasulullah saww, bahwasanya beliau saww bersabda “perangilah nafsu yang ada dalam diri kalian dengan rasa haus dan rasa lapar, dimana pahala dari hal ini ialah sama dengan berperang di jalan Allah swt.”

Rasulullah saww juga pernah berkata kepada Usamah “jika kamu bisa menjumpai malaikat maut dalam keadaan lapar dan haus (puasa) maka kamu akan sampai pada kedudukan yang sangat tinggi, dan akan bersama dengan para anbiya Ilahi, serta para malikat akan bahagia saat meilhat ruhmu, dan Allah swt akan mengucapkan salam kepadamu.”

(Shabestan/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: