Pihak kepengurusan makam suci Imamzadeh Abdul-Azhim Hasani yang terletak di kota Rey, Iran, mengumumkan akan menghidupkan malam Nisfu Sya‘ban dengan ibadah dan doa.
Menurut Hujjatul Islam Mahdi Ashlani, tahun lalu program ini memperoleh sambutan hangat dari 180 buah masjid yang eksis di kota ini. Menurut prediksi, tahun ini program tersebut juga akan digelar dan dijalankan oleh mayoritas masjid yang eksis di kota ini.
Barometer utama program tahun ini berpijak pada isu wanita. Untuk itu, telah disusun banyak program yang bersentuhan dengan kalangan ini.
Di samping itu, menurut Ashlani, program “hubungan sekolah dan masjid”, “mengenang para syuhada pembela Sayyidah Zainab”, dan “iktikaf Ramadhan” termasuk program-program yang juga telah dicanangkan.
Satu program juga dikhususkan bagi para imam salat jamaah. Dengan program “Hadiyan” ini, para imam salat jamaah di masjid akan memperoleh ekstra kemampuan untuk memanajemen masyarakat sekitar mereka.
Program “masjid aman” juga termasuk program pendidikan yang akan diselenggarakan dalam rangka menyambut Nisfu Sya‘ban ini. Mencegah kebakaran, memadamkan kebakaran, trik keamanan di dapur masjid, dan tema-tema lain yang berhubungan dengan keamanan sebuah masjid juga akan diselenggarakan dengan baik.
(Shabestan/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Post a Comment
mohon gunakan email