Pesan Rahbar

Home » » Pemerintahan Nasional Penyelamat Yaman Telah Terbentuk

Pemerintahan Nasional Penyelamat Yaman Telah Terbentuk

Written By Unknown on Thursday 1 December 2016 | 15:58:00


Dewan Tinggi Politik Yaman telah mengesahkan pembentukan Pemerintahan Nasional Penyelamat Yaman yang dikepalai oleh Abdul-Aziz bin Habtour dalam sebuah sidang darurat kemarin.

Seperti dilansir oleh Al-Masirah kemarin, sidang darurat yang telah digelar di Shan’a kemarin sekaligus menetapkan Abdul-Aziz bin Habtour sebagai perdana menteri Pemerintahan Nasional Penyelamat Yaman.

Shalih Ali Shammad ketua Dewan Tinggi Politik Yaman dan seluruh anggota mengacungkan jempol atas pembentukan pemerintahan nasional tersebut dengan semangat anti agresi dan beranggotakan tokoh-tokoh nasional Yaman.

Sidang darurat Dewan Tinggi Politik Yaman menegaskan, tugas utama Pemerintah Nasional Penyelamat Yaman yang telah dibentuk dalam kondisi sulit ini adalah menyatukan situasi internal Yaman dan melawan setiap bentuk agresi ekonomi, militer, dan politik.

Dewan Tinggi Politik Yaman menekankan, “Pembentukan pemerintah baru ini terlaksana di bawah bayangan agresi para agresor dan dalam rangka mewujudkan sebuah solusi nasional dengan semangat partisipasi nasional dan menghindarkan negara dari pertumpahan darah.”

Dewan tersebut juga menegaskan, “Pembentukan pemerintah ini juga berlandaskan pada keputusan amnesti nasional guna memperkuat perdamaian dan kerja sama dalam koridor perdamaian nasional. Para agresor adalah pihak yang bertanggung jawab penuh atas kondisi Yaman ini dan menghalangi solusi politik damai.”

Abdul-Aziz bin Habtour selaku Perdana Menteri Yaman mengucapkan terima kasih kepada seluruh anggota Dewan Tinggi Politik Yaman lantaran upaya keras mereka dalam menyelamatkan Yaman dari kondisi krisis ini. Ia berjanji untuk memenuhi seluruh tuntutan rakyat Yaman dan menangani setiap problem yang muncul lantaran agresi Arab Saudi ini.

(Al-Masirah/Shabestan/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: