Pesan Rahbar

Home » » Perkembangan Ekonomi Iran akan Mengalahkan China

Perkembangan Ekonomi Iran akan Mengalahkan China

Written By Unknown on Wednesday, 18 November 2015 | 12:20:00


Setelah seluruh sanksi ekonomi Barat dicabut, ekonomi Iran akan meningkat sebesar 6 persen. Dengan peningkatan ini, ekonomi Iran akan mengalahkan ekonomi China.

China yang merupakan motor penggerak ekonomi dunia sekarang sedang menghadapi stagnasi relatif di pasar modal dan produksi. Akan tetapi, pasar perawan Iran dengan 85 juta jumlah penduduk sangat menarik bagi para pemodal asing. Dengan infrastruktur yang cukup untuk pembangunan dan sumber kaya energi, Iran sekarang telah berubah menjadi sasaran yang menarik untuk menanam modal.

Selama beberapa tahun lalu, ekonomi Iran menghadapi tantangan besar lantaran embargo Barat. Seluruh modal telah ditarik dari pasar dan keterbelakangan teknologi dalam bidang industri penting seperti energi telah melempar negara ini jauh ke belakang. Akan tetapi, sekarang setelah seluruh sanksi dicabut, International Institute of Finance menyatakan, bank dan perusahaan-perusahaan besar permodalan sedang memburu Iran. Tidak lama lagi kita akan menyaksikan sebuah perubahan besar di negara ini.

Lantaran embargo Barat, perkembangan ekonomi Iran hanya berkisar pada angka 1,4 persen dalam setahun. Angka 6 persen dalam setahun merupakan sebuah loncatan besar bagi negara ini.

Permulaan tahun 2016 yang sudah tinggal dua bulan lagi bisa menjadi sejarah yang sedang dinanti-nantikan oleh seluruh pemodal asing. Dalam sejarah ini, mereka akan memasuki pasar Iran. Seluruh tetangga Iran juga akan bahagia lantaran hari penting ini.

PDB Iran di tahun 2016 akan mencapai angka 7 persen. Sedangkan PDB China pada tahun yang sama hanya berkisar pada angka 4 persen, dan dalam kondisi terbaik, diprediksikan 5 persen.

(The-International-Business-Times/Shabestan/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita:

Index »

KULINER

Index »

LIFESTYLE

Index »

KELUARGA

Index »

AL QURAN

Index »

SENI

Index »

SAINS - FILSAFAT DAN TEKNOLOGI

Index »

SEPUTAR AGAMA

Index »

OPINI

Index »

OPINI

Index »

MAKAM SUCI

Index »

PANDUAN BLOG

Index »

SENI