Imam Zaman afs pada masa gaib sugra, berhubungan dengan masyarakat melalui ke empat wakil khususnya.
Para wakil khusus Imam Mahdi afs ialah : “Abu Utsman bin Sa’id ‘Amri” yang tanggal wafatnya tidak diketahui, “Abu Ja’far Muhamamad bin Utsman bin Said ‘Amri”, yang wafat pada akhir bulan Jumadil Awal tahun 305 H, “Abal Qasim Husain bin Ruh Nubakhti”, yang wafat pada tangga; 18 Syakban tahun 326 H dan yang terakhir "Abil Hasan Ali bin Muhammad Samarri”, yang menurut pendapat masyhur ia wafat pada tanggal 15 Syakban tahun 329 H (ke-empat wakil Imam Zaman afs ini tidak ada yang syahid).
Wakil yang pertama ialah “Abu Utsman bin Sa’id ‘Amri”, julukannya adalah Abu Umar dan laqabnya adalah Amri, ia berasal dari qabilah Asad dan tinggal di Samara, sebelumnya ia juga merupakan wakil dari Imam Hadi as dan juga Imam Hasan Askari as, ia dipilih langsung oleh Imam Hasan Askari as yang termasuk menjadi 40 orang di antara wakil Imam Zaman afs.
Wakil yang kedua ialah “Abu Ja’far Muhamamad bin Utsman bin Said ‘Amri”, ia dikenalkan oleh Imam Hasan as kepada orang-orang sebagai ia akan menjadi wakil Imam Zaman afs setelah ayahnya.
Abu al-Qasim Husain bin Ruh Nubakhti, adalah wakil khusus ketiga Imam Mahdi Afs. Ia adalah kerabat dari Utsman ‘Amri, yang merupakan wakil sebelumnya Imam Mahdi yang berasal dari Baghdad.
Abu al-Hasan Ali bin Muhammad Samarri adalah wakil khusus keempat Imam Mahdi Afs sekaligus sebagai wakil khusus terakhir yang diperkenalkan oleh Husain bin Ruh atas permintaan Imam Mahdi Afs. Ia menjadi wakil Imam sampai tahun 329 H dan menjalankan tugasnya selama 3 tahun .
(Shabestan/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Post a Comment
mohon gunakan email