Pesan Rahbar

Home » » Moqdad Tolak Kehadiran Qatar dan Saudi di Pembicaraan Astana

Moqdad Tolak Kehadiran Qatar dan Saudi di Pembicaraan Astana

Written By Unknown on Thursday 19 January 2017 | 16:37:00

Faissal al-Moqdad - Syrian deputy Foreign Ministry.

Wakil Menteri Luar Negeri Suriah hari Rabu (18/1) menolak partisipasi Arab Saudi dan Qatar dalam pembicaraan damai Astana tentang Suriah pekan depan, menekankan bahwa negosiasi tidak harus mencakup semua pihak yang memberikan dukungan senjata dan dana pada terorisme.

"Setelah Qatar dan Arab Saudi menghentikan dukungan mereka pada terorisme, maka kita bisa mendiskusikan partisipasi mereka dalam perundingan," katanya.

Berbicara kepada TV Al-Mayadeen, Moqdad mengatakan bahwa Washington harus membuktikan ketulusan untuk menangani solusi bagi krisis Suriah, mencegah dukungan pada kelompok-kelompok teroris bersenjata, dan menekan Turki untuk menutup perbatasannya dengan Suriah.

Pada partisipasi Amerika Serikat dalam negosiasi Astana, pejabat Suriah mengatakan "siapa saja yang ingin bekerja dengan niat baik untuk menyelesaikan krisis di Suriah dapat mengambil bagian," menyerukan untuk "menghukum mereka yang membiayai dan mempersenjatai terorisme, termasuk Arab Saudi dan Qatar."

(Al-Mayadeen/Islam-Times/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: