Pesan Rahbar

Home » » Permintaan Muslim untuk Mengusut Penistaan terhadap Al-Quran di California

Permintaan Muslim untuk Mengusut Penistaan terhadap Al-Quran di California

Written By Unknown on Sunday 6 December 2015 | 18:52:00


Dewan Komunikasi Islam-Amerika meminta polisi federal Amerika supaya mengusut penistaan terhadap situs-situs muslim di kota Anaheim, California Amerika.

Menurut laporan IQNA, seperti dikutip dari IINA, Dewan Komunikasi Islam-Amerika, organisasi terbesar pendukung hak muslim Amerika meminta FBI supaya mengusut penistaan terhadap situs-situs muslim di dekat sebuah toko Islam di kota Anaheim, California.

Dewan Komunikasi Islam-Amerika dalam sebuah statemen dengan mengumumkan berita ditemukannya sebuah mushaf Al-Quran yang berlubang karena tembakan beberapa senjata dan diletakkan bergelantung disamping sebuah toko busana muslim di kota Anaheim, meminta pengusutan masalah tersebut dalam bentuk kejahatan yang muncul dari kebencian.

Dewan ini mengumumkan, mushaf Al-Quran ini dipasang Selasa pagi di atas pintu masuk toko tersebut.
Pemilik toko ini segera menelpon Dewan Komunikasi Islam-Amerika dan kantor polisi Anaheim sedang menangani kasus tersebut. Beberapa bulan lalu juga toko tersebut menjadi target serangan orang-orang tak dikenal dan polisi berupaya menemukan titik temu adakah kaitannya antara hal ini dengan insiden tersebut.
Hussam Ayloush, direktur cabang dewan komunikasi Islam-Amerika di Los Angeles mengatakan, ketika seseorang menembaki Al-Quran dan menggantungnya di tempat lalu lalang muslim, ia telah melakukan sebuah kejahatan yang muncul dari kebencian dan tujuannya adalah menciptakan ketakutan.

Dengan meningkatnya serangan anti Islam dan Islamofobia di Amerika, Dewan Komunikasi Islam-Amerika meminta kaum muslimin supaya melaporkan segala bentuk serangan dan diskriminasi kepada polisi dan kelompok HAM Dewan Komunikasi Islam-Amerika.

(IQNA/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: