Marja’ besar umat Syiah di Iraq, Ayatullah Ali Sistani, menyeru perlawanan yang lebih dahsyat terhadap kelompok-kelompok teroris ISIS.
Seperti yang dilansir oleh Al-Nahar, Ayatullah Sayid Ali Sistani marja’ besar umat Syiah di Iraq menyerukan perintah perlawanan yang lebih serius dan dahsyat terhadap para teroris ISIS di Iraq.
Syaikh Abdul Mahdi Al-Karbalai salah satu pengurus kantor Ayatullah Sistani mengatakan, “Perang yang orang-orang Iraq sedang hadapi saat ini adalah perang melawan terorisme dan perang ini adalah penentu masa depan bangsa Iraq.”
Ia menambahkan, “Sebenarnya perang ini bukan cuma perangnya orang-orang Iraq saja, tapi semua umat manusia yang menentang terorisme juga semestinya berjuang di jalan ini. Karena para teroris adalah musuh semua bangsa yang mengancam ketentraman dan nilai-nilai yang dijunjung oleh masyarakat.”
Syaikh Abdul Mahdi menekankan, “Misi perlawanan terhadap terorisme harus benar-benar dijalankan dengan serius.”
Haidar Al-Ibadi perdana menteri Iraq menyatakan, “Pemerintah Iraq menyambut serangan-serangan udara Rusia di markas-markas ISIS.”
Sebagaimana yang diberitakan, Amerika Serikat telah memulai serangan-serangannya terhadap ISIS semenjak setahun lebih dan Rusia telah memulai serangan udaranya sejak hari Rabu kemarin.
(Shabestan/ABNS)
Post a Comment
mohon gunakan email